Selasa, 15 Februari 2011

Cara perawatan mobil secara berkala

Untuk mempertahankan keadaan mobil anda agar senanatiasa baik dan jarang mogok maka diperlukan perawatan yang dilakukan secara berkala/rutin.
A. Perawatan berkala mingguan:
1. Periksa air radiator. Perhatikan jumlah air yang tersisa di resevoir lewat indikator, jangan sampai kekurangan air, bila kurang maka segera tambah. Jangan pernah air di radiator sampai habis. Waspadalah jika penambahan air lebih dari satu liter. Hal ini menandakan adanya kebocoran pada radiator. Segera cek ke bengkel terpercaya sebelum kerusakan semakin parah.
2. Perhatikan air accu dengan mengecek level indicator (bisa dilihat dengan menerangi dengan senter lewat bagian belakang accu). Kondisi air accu jangan sampai kurang dari garis bawah standar, segera tambahkan air accu bila kurang. Keterlambatan dalam mengisi air accu akan menyebabkan meningkatnya kecepatan rusaknya accu anda. Bila air accu tidak pernah kurang dari garis bawah level indicator maka accu anda akan awet.